Sebelum anda memberikan bunga kepada siapapiun, ingat bahwa bunga itu
ada artinya lho. Jadi, lain kali anda ingin belikan bunga kepada orang
lain, berikan bunga yang artinya paling dekat dengan pesan yang anda
inginkan dan biarkan mereka tahu bahwa pesan anda ekstra khusus buat
mereka!
Anyelir
Adalah salah satu bunga paling populer di dunia, anyelir banyak sekali
diteirma dan dinikmati. Secara umum, anyelir adalah simbol cinta dan
kekaguman
Krisan
Dengan bunga yang indah dan besar, warna-warna indah dan cerah, krisan adalah satu dari sekian bunga yang menjadi pilihan untuk menunjukkan rasa ceria. Tapi arti tradisional dari bunga ini adalah, kecantikan dan kemurnian
Iris
Hanya sedikit bunga yang mampu menandingi kecantikan Iris. Sebagai
simbol kepercayaan, harapan dan kebijaksanaan, Iris adalah bunga yang
dapt digunakan untuk berbagai acara. Varietas terkenal banyak dikenal
dengan warna biru, tapi juga dapat ditemukan dalam warna kuning dan
putih
Anggrek
Dengan penampilan eksotis, anggrek melambangkan kecantikan yang halus
dan langka. Mereka yang ingin memberikan kesan yang unik dan lama dalam
ingatan mengatakan bahwa anggrek adalah pilihan utama. Baik sebagai tanaman pot atau dalam karangan bunga, penampilan bunga ini tidak dapat ditandingi.
Lili Peru
Penampilannya yang kecil memiliki kualitas yang berbeda. Lili Peru, atau
Alstromeria, memiliki arti persahabatan dan kepatuhan. DEngan berbagai
warna yang indah dan lembut, Lili akan menambah keindangan dalam
karangan bunga anda!
Mawar
Tidak ada bunga yang lebih dipuja dan diagungkan seperti mawar. Sumber
inspirasi sepanjang sejarah, mawar adalah simbol utama dan pasti untuk
cinta dan penghargaan.
Lili
Penampilannya yang indah dengan mahkota berbentuk bintang dan bau wangi
yang lembut, menyebabkan lili ini adalah bunga yang layak dijului
sebagai adikarya. Arti tradisional dari bunga ini adalah kemurnian dan
kesucian, dan sekarang banyak ditambahkan kehormatan dan penghargaan
juga
Bunga Matahari
Dengan mahkota kuning cerah menyebar dari pusatnya, bunga matahari tidak
hanya menyerupai matahari, mereka juga akan selalu mengarahkan wajahnya
ke matahari. Arti bunga ini adalah kehangatan dan kekaguman, juga
dianggap sebagai tanda umur panjang.
Tulip
Berarti cinta sejati. Elegan dan keanggunan yang dipancarkan pasti akan
mewarnai karangan bunga anda. Tulip dikenal di seluruh dunia sebagai
salah satu bunga ternakan yang paling terkenal, dan selalu dikaitkan
dengan Belanda. Tulip Belanda memang adalah salah satu varietas
terkemuka di dunia perbunga-an
Tidak ada komentar:
Posting Komentar